Para pembesar Salomo dan para kepala daerahnya
1 Maka Salomo menjadi raja atas seluruh Israel.
2 Inilah para pembesarnya: Azarya bin Zadok menjadi imam;3 Elihoref dan Ahia, anak-anak Sisa menjadi panitera negara; Yosafat bin Ahilud menjadi bendahara negara;4 Benaya bin Yoyada menjadi panglima; Zadok dan Abyatar menjadi imam.5 Azarya bin Natan mengawasi para kepala daerah; Zabut bin Natan, seorang imam, menjadi sahabat raja;6 Ahisar menjadi kepala istana; Adoniram bin Abda menjadi kepala rodi.
7 Salomo mempunyai dua belas orang kepala daerah atas seluruh Israel yang harus menjamin makanan raja dan seisi istananya: adalah tanggungan tiap-tiap kepala daerah untuk menjamin makanan selama sebulan dalam setahun.8 Inilah nama-nama mereka: Ben-Hur di pegunungan Efraim;9 Ben-Deker di Makas, di Saalbim, di Bet-Semes dan di Elon-Bet-Hanan;10 Ben-Hesed di Arubot; wilayahnya ialah Sokho dan seluruh tanah Hefer;11 Ben-Abinadab memegang seluruh tanah bukit Dor, dan Tafat binti Salomo menjadi isterinya;12 Baana bin Ahilud memegang Taanakh, Megido dan seluruh Bet-Sean yang di sebelah Sartan di sebelah hilir Yizreel, dari Bet-Sean sampai Abel-Mehola sampai ke seberang Yokmeam.13 Selanjutnya Ben-Geber di Ramot-Gilead; wilayahnya ialah Hawot-Yair yang di Gilead; Yair ialah anak Manasye. Juga wilayah Argob yang di Basan dipegangnya, enam puluh kota besar, berpagar tembok dan berpalang pintu tembaga;14 Ahinadab bin Ido memegang Mahanaim.15 Selanjutnya Ahimaas di Naftali; ia juga mengambil seorang anak Salomo menjadi isterinya, yakni Basmat.16 Selanjutnya Baana bin Husai di Asyer dan di Alot.17 Lalu Yosafat bin Paruah di Isakhar18 dan Simei bin Ela di Benyamin.19 Geber bin Uri di tanah Gilead memegang tanah Sihon, raja orang Amori, dan tanah Og, raja Basan; dan dialah satu-satunya kepala daerah yang ada di tanah itu.
20 Orang Yehuda dan orang Israel jumlahnya seperti pasir di tepi laut. Mereka makan dan minum serta bersukaria.
- Hari tua Daud dan soal penggantinya
- Salomo diurapi menjadi raja
- Pesan Daud yang terakhir sebelum meninggal
- Tindakan-tindakan Salomo untuk mengokohkan takhtanya
- Doa Salomo memohon hikmat
- Hikmat Salomo pada waktu memberi keputusan
- Para pembesar Salomo dan para kepala daerahnya
- Kebesaran Salomo
- Persiapan-persiapan untuk mendirikan Bait Suci
- Salomo mendirikan Bait Suci
- Istana Salomo
- Benda-benda logam Bait Suci
- PENTAHBISAN BAIT SUCI
Tabut perjanjian dipindahkan dan kemuliaan TUHAN memenuhi Bait Suci - TUHAN menepati janji-Nya kepada Daud
- Doa Salomo
- Berkat dan pujian
- Korban pentahbisan dan perayaan
- TUHAN menampakkan diri kepada Salomo untuk kedua kalinya
- Beberapa usaha raja Salomo
- Kunjungan ratu negeri Syeba
- Penghasilan Salomo dan kekayaannya
- Salomo jatuh ke dalam penyembahan berhala
- Lawan-lawan Salomo
- Salomo mati
- Pecahnya kerajaan itu
- Yerobeam memulai ibadah baru
- Abdi Allah dari Yehuda
- Sambungan riwayat Yerobeam
- Sambungan riwayat Rehabeam
- Abiam, raja Yehuda
- Asa, raja Yehuda
- Nadab, raja Israel
- Baesa, raja Israel
- Ela, raja Israel
- Zimri, raja Israel
- Omri, raja Israel
- Ahab menyembah Baal
- Elia di tepi sungai Kerit
- Elia dan janda di Sarfat
- Obaja, pegawai Ahab, bertemu dengan Elia
- Elia bertemu dengan Ahab
- Elia di gunung Karmel
- Elia ke gunung Horeb
- Allah menyatakan diri di gunung Horeb
- Elisa terpanggil
- Samaria tertolong dari kepungan
- Pertempuran dekat kota Afek
- Nubuat tentang hukuman yang akan menimpa Ahab
- Kebun anggur Nabot
- Ahab memerangi Ramot-Gilead - Nabi TUHAN berhadapan dengan nabi-nabi palsu
- Yosafat, raja Yehuda
- Ahazia, raja Israel