Yusuf di rumah Potifar
1 Adapun Yusuf telah dibawa ke Mesir; dan Potifar, seorang Mesir, pegawai istana Firaun, kepala pengawal raja, membeli dia dari tangan orang Ismael yang telah membawa dia ke situ.
2 Tetapi TUHAN menyertai Yusuf, sehingga ia menjadi seorang yang selalu berhasil dalam pekerjaannya; maka tinggallah ia di rumah tuannya, orang Mesir itu.
3 Setelah dilihat oleh tuannya, bahwa Yusuf disertai TUHAN dan bahwa TUHAN membuat berhasil segala sesuatu yang dikerjakannya,4 maka Yusuf mendapat kasih tuannya, dan ia boleh melayani dia; kepada Yusuf diberikannya kuasa atas rumahnya dan segala miliknya diserahkannya pada kekuasaan Yusuf.
5 Sejak ia memberikan kuasa dalam rumahnya dan atas segala miliknya kepada Yusuf, TUHAN memberkati rumah orang Mesir itu karena Yusuf, sehingga berkat TUHAN ada atas segala miliknya, baik yang di rumah maupun yang di ladang.
6 Segala miliknya diserahkannya pada kekuasaan Yusuf, dan dengan bantuan Yusuf ia tidak usah lagi mengatur apa-apa pun selain dari makanannya sendiri.
Adapun Yusuf itu manis sikapnya dan elok parasnya.
7 Selang beberapa waktu isteri tuannya memandang Yusuf dengan berahi, lalu katanya: “Marilah tidur dengan aku.”
8 Tetapi Yusuf menolak dan berkata kepada isteri tuannya itu: “Dengan bantuanku tuanku itu tidak lagi mengatur apa yang ada di rumah ini dan ia telah menyerahkan segala miliknya pada kekuasaanku,9 bahkan di rumah ini ia tidak lebih besar kuasanya dari padaku, dan tiada yang tidak diserahkannya kepadaku selain dari pada engkau, sebab engkau isterinya. Bagaimanakah mungkin aku melakukan kejahatan yang besar ini dan berbuat dosa terhadap Allah?”
10 Walaupun dari hari ke hari perempuan itu membujuk Yusuf, Yusuf tidak mendengarkan bujukannya itu untuk tidur di sisinya dan bersetubuh dengan dia.
11 Pada suatu hari masuklah Yusuf ke dalam rumah untuk melakukan pekerjaannya, sedang dari seisi rumah itu seorang pun tidak ada di rumah.
12 Lalu perempuan itu memegang baju Yusuf sambil berkata: “Marilah tidur dengan aku.” Tetapi Yusuf meninggalkan bajunya di tangan perempuan itu dan lari ke luar.
13 Ketika dilihat perempuan itu, bahwa Yusuf meninggalkan bajunya dalam tangannya dan telah lari ke luar,14 dipanggilnyalah seisi rumah itu, lalu katanya kepada mereka: “Lihat, dibawanya ke mari seorang Ibrani, supaya orang ini dapat mempermainkan kita. Orang ini mendekati aku untuk tidur dengan aku, tetapi aku berteriak-teriak dengan suara keras.15 Dan ketika didengarnya bahwa aku berteriak sekeras-kerasnya, ditinggalkannyalah bajunya padaku, lalu ia lari ke luar.”
16 Juga ditaruhnya baju Yusuf itu di sisinya, sampai tuan rumah pulang.
17 Perkataan itu jugalah yang diceritakan perempuan itu kepada Potifar, katanya: “Hamba orang Ibrani yang kaubawa ke mari itu datang kepadaku untuk mempermainkan aku.18 Tetapi ketika aku berteriak sekeras-kerasnya, ditinggalkannya bajunya padaku, lalu ia lari ke luar.”
19 Baru saja didengar oleh tuannya perkataan yang diceritakan isterinya kepadanya: begini begitulah aku diperlakukan oleh hambamu itu, maka bangkitlah amarahnya.
20 Lalu Yusuf ditangkap oleh tuannya dan dimasukkan ke dalam penjara, tempat tahanan-tahanan raja dikurung. Demikianlah Yusuf dipenjarakan di sana.
21 Tetapi TUHAN menyertai Yusuf dan melimpahkan kasih setia-Nya kepadanya, dan membuat Yusuf kesayangan bagi kepala penjara itu.
22 Sebab itu kepala penjara mempercayakan semua tahanan dalam penjara itu kepada Yusuf, dan segala pekerjaan yang harus dilakukan di situ, dialah yang mengurusnya.
23 Dan kepala penjara tidak mencampuri segala yang dipercayakannya kepada Yusuf, karena TUHAN menyertai dia dan apa yang dikerjakannya dibuat TUHAN berhasil.
- Allah menciptakan langit dan bumi serta isinya
- Manusia dan Taman Eden
- Manusia jatuh ke dalam dosa
- Kain dan Habel
- Keturunan Kain, Set dan Enos
- Keturunan Adam
- Kejahatan manusia
- Riwayat Nuh
- Air bah
- Air bah surut
- Perjanjian Allah dengan Nuh
- Nuh dan anak-anaknya
- Daftar bangsa-bangsa keturunan Sem, Ham dan Yafet
- Menara Babel
- Keturunan Sem
- Daftar keturunan Terah
- Abram dipanggil Allah
- Abram di Mesir
- Abram dan Lot berpisah
- Abram mengalahkan raja-raja di Timur dan menolong Lot
- Pertemuan Abram dengan Melkisedek
- Perjanjian Allah dengan Abram; janji tentang keturunannya
- Hagar dan Ismael
- Sunat sebagai tanda perjanjian Allah dengan Abraham
- Allah mengulangi menjanjikan seorang anak laki-laki kepada Abraham
- Doa syafaat Abraham untuk Sodom
- Sodom dan Gomora dimusnahkan, Lot diselamatkan
- Lot dan kedua anaknya perempuan
- Abraham dan Abimelekh
- Ishak lahir
- Abraham mengusir Hagar dan Ismael
- Perjanjian Abraham dengan Abimelekh
- Kepercayaan Abraham diuji
- Keturunan Nahor
- Sara mati dan dikuburkan
- Ribka dipinang bagi Ishak
- Keturunan Abraham dari Ketura
- Abraham meninggal dan dikuburkan
- Keturunan Ismael
- Esau dan Yakub
- Ishak di negeri orang Filistin
- Yakub diberkati Ishak sebagai anak sulung
- Yakub lari ke Mesopotamia
- Mimpi Yakub di Betel
- Yakub di rumah Laban
- Anak-anak Yakub
- Yakub memperoleh ternak
- Yakub lari meninggalkan Laban
- Laban mengejar Yakub
- Perjanjian antara Yakub dan Laban
- Yakub takut bertemu dengan Esau
- Pergumulan Yakub dengan Allah
- Yakub berbaik kembali dengan Esau
- Dina dan Sikhem
- Yakub di Betel untuk kedua kalinya
- Kelahiran Benyamin
Rahel mati - Anak-anak Yakub
Ishak mati - Keturunan Esau
- Keturunan Seir
- Raja-raja Edom
- Yusuf dan saudara-saudaranya
- Yusuf dijual ke tanah Mesir
- Yehuda dan Tamar
- Yusuf di rumah Potifar
- Mimpi juru minuman dan juru roti
- Mimpi Firaun
- Yusuf di Mesir sebagai penguasa
- Saudara-saudara Yusuf pergi ke Mesir
- Saudara-saudara Yusuf pergi ke Mesir untuk kedua kalinya
- Piala Yusuf hilang dan didapati
- Yehuda membela Benyamin
- Yusuf memperkenalkan dirinya kepada saudara-saudaranya
- Yakub pindah ke Mesir
- Yakub dan Firaun
- Tindakan Yusuf
- Yakub pada akhir hidupnya
- Yakub memberkati Manasye dan Efraim
- Perkataan Yakub yang penghabisan kepada anak-anaknya
- Yakub meninggal dan dikuburkan
- Yusuf menghiburkan hati saudara-saudaranya
- Yusuf meninggal