Kesedihan Daud
33 Maka terkejutlah raja dan dengan sedih ia naik ke anjung pintu gerbang lalu menangis. Dan beginilah perkataannya sambil berjalan: “Anakku Absalom, anakku, anakku Absalom! Ah, kalau aku mati menggantikan engkau, Absalom, anakku, anakku!”
1 Lalu diberitahukanlah kepada Yoab: “Ketahuilah, raja menangis dan berkabung karena Absalom.”2 Pada hari itulah kemenangan menjadi perkabungan bagi seluruh tentara, sebab pada hari itu tentara itu mendengar orang berkata: “Raja bersusah hati karena anaknya.”3 Sebab itu tentara itu masuk kota dengan diam-diam pada hari itu, seperti tentara yang kena malu kembali dengan diam-diam karena melarikan diri dari pertempuran.
4 Raja menyelubungi mukanya, dan dengan suara nyaring merataplah raja: “Anakku Absalom, Absalom, anakku, anakku!”
5 Lalu masuklah Yoab menghadap raja di kediamannya serta berkata: “Pada hari ini engkau mempermalukan semua hambamu, yang telah menyelamatkan nyawamu pada hari ini dan nyawa anak-anakmu laki-laki dan perempuan dan nyawa isteri-isterimu dan nyawa gundik-gundikmu,6 dengan mencintai orang-orang yang benci kepadamu, dan dengan membenci orang-orang yang cinta kepadamu! Karena pada hari ini engkau menunjukkan bahwa panglima-panglima dan anak buah tidak berarti apa-apa bagimu. Bahkan aku mengerti pada hari ini, bahwa seandainya Absalom masih hidup dan kami semua mati pada hari ini, maka hal itu kaupandang baik.7 Oleh sebab itu, bangunlah, pergilah ke luar dan berbicaralah menenangkan hati orang-orangmu. Sebab aku bersumpah demi TUHAN, apabila engkau tidak keluar, maka seorang pun tidak akan ada yang tinggal bersama-sama dengan engkau pada malam ini; dan hal ini berarti celaka bagimu melebihi segala celaka yang telah kaualami sejak kecilmu sampai sekarang.”
8 Lalu bangunlah raja dan duduk di pintu gerbang. Maka diberitahukanlah kepada seluruh rakyat, demikian: “Ketahuilah, raja duduk di pintu gerbang.” Kemudian datanglah seluruh rakyat itu menghadap raja.
Adapun orang Israel sudah melarikan diri, masing-masing ke kemahnya.
- Daud menerima kabar kematian Saul
- Ratapan Daud karena Saul dan Yonatan
- Daud menjadi raja atas Yehuda
- Peperangan antara Daud dan Isyboset
- Anak-anak lelaki Daud
- Abner memihak Daud
- Abner dibunuh oleh Yoab
- Isyboset dibunuh
- Daud menjadi raja atas seluruh Israel
- Daud merebut Yerusalem dan menetap di sana
- Istana dan rumah tangga Daud
- Daud memukul kalah orang Filistin
- Tabut dipindahkan ke Yerusalem
- Janji TUHAN mengenai keluarga dan kerajaan Daud
- Doa syukur Daud
- Kemenangan-kemenangan Daud
- Pegawai-pegawai Daud
- Daud dan Mefiboset
- Daud berperang melawan bani Amon dan orang Aram
- Daud dan Batsyeba
- Natan memperingatkan Daud sehingga Daud menyesal
- Perang melawan bani Amon berakhir
- Amnon dan Tamar
- Amnon dibunuh, Absalom melarikan diri
- Absalom kembali
- Absalom mengadakan persepakatan gelap
- Daud melarikan diri dari Yerusalem
- Daud bertemu dengan Ziba
- Simei mengutuki Daud
- Husai dan Ahitofel menghadap Absalom
- Nasihat Ahitofel digagalkan oleh nasihat Husai
- Daud ke Mahanaim
- Absalom terpukul kalah dan mati
- Kabar kematian Absalom disampaikan kepada Daud
- Kesedihan Daud
- Pemikiran untuk membawa Daud kembali
- Raja berangkat pulang - Simei menyongsong raja
- Mefiboset menyongsong raja
- Barzilai ikut mengantarkan raja
- Orang-orang Israel dan orang-orang Yehuda mempertengkarkan raja
- Pemberontakan Seba
- Pegawai-pegawai Daud
- Orang-orang Gibeon dan keluarga Saul
- Peperangan melawan orang Filistin
- Nyanyian syukur Daud
- Perkataan Daud yang terakhir
- Pahlawan-pahlawan Daud
- Pendaftaran dan hukuman
- Mezbah didirikan dekat Yerusalem
Tulah berhenti