Barzilai ikut mengantarkan raja
31 Juga Barzilai, orang Gilead itu, telah datang dari Rogelim dan ikut bersama-sama raja ke sungai Yordan untuk mengantarkannya sampai di sana.32 Barzilai itu sudah sangat tua, delapan puluh tahun umurnya. Ia menyediakan makanan bagi raja selama ia tinggal di Mahanaim, sebab ia seorang yang sangat kaya.
33 Berkatalah raja kepada Barzilai: “Ikutlah aku, aku akan memelihara engkau di tempatku di Yerusalem.”
34 Tetapi Barzilai menjawab raja: “Berapa tahun lagikah aku hidup, sehingga aku harus pergi bersama-sama dengan raja ke Yerusalem?35 Sekarang ini aku telah berumur delapan puluh tahun; masakan aku masih dapat membedakan antara yang baik dan yang tidak baik? Atau masih dapatkah hambamu ini merasai apa yang hamba makan atau apa yang hamba minum? Atau masih dapatkah aku mendengarkan suara penyanyi laki-laki dan penyanyi perempuan? Apa gunanya hambamu ini lagi menjadi beban bagi tuanku raja?36 Sepotong jalan saja hambamu ini berjalan ke seberang sungai Yordan bersama-sama dengan raja. Mengapa raja memberikan ganjaran yang sedemikian kepadaku?37 Biarkanlah hambamu ini pulang, sehingga aku dapat mati di kotaku sendiri, dekat kubur ayahku dan ibuku. Tetapi inilah hambamu Kimham, ia boleh ikut dengan tuanku raja; perbuatlah kepadanya apa yang tuanku pandang baik.”
38 Lalu berbicaralah raja: “Baiklah Kimham ikut dengan aku; aku akan berbuat kepadanya apa yang kaupandang baik, dan segala yang kaukehendaki dari padaku akan kulakukan untukmu.”
39 Kemudian seluruh rakyat menyeberangi sungai Yordan. Juga raja menyeberang, setelah berpamitan dengan Barzilai dengan ciuman. Lalu orang ini pun pulanglah ke tempat kediamannya.
- Daud menerima kabar kematian Saul
- Ratapan Daud karena Saul dan Yonatan
- Daud menjadi raja atas Yehuda
- Peperangan antara Daud dan Isyboset
- Anak-anak lelaki Daud
- Abner memihak Daud
- Abner dibunuh oleh Yoab
- Isyboset dibunuh
- Daud menjadi raja atas seluruh Israel
- Daud merebut Yerusalem dan menetap di sana
- Istana dan rumah tangga Daud
- Daud memukul kalah orang Filistin
- Tabut dipindahkan ke Yerusalem
- Janji TUHAN mengenai keluarga dan kerajaan Daud
- Doa syukur Daud
- Kemenangan-kemenangan Daud
- Pegawai-pegawai Daud
- Daud dan Mefiboset
- Daud berperang melawan bani Amon dan orang Aram
- Daud dan Batsyeba
- Natan memperingatkan Daud sehingga Daud menyesal
- Perang melawan bani Amon berakhir
- Amnon dan Tamar
- Amnon dibunuh, Absalom melarikan diri
- Absalom kembali
- Absalom mengadakan persepakatan gelap
- Daud melarikan diri dari Yerusalem
- Daud bertemu dengan Ziba
- Simei mengutuki Daud
- Husai dan Ahitofel menghadap Absalom
- Nasihat Ahitofel digagalkan oleh nasihat Husai
- Daud ke Mahanaim
- Absalom terpukul kalah dan mati
- Kabar kematian Absalom disampaikan kepada Daud
- Kesedihan Daud
- Pemikiran untuk membawa Daud kembali
- Raja berangkat pulang - Simei menyongsong raja
- Mefiboset menyongsong raja
- Barzilai ikut mengantarkan raja
- Orang-orang Israel dan orang-orang Yehuda mempertengkarkan raja
- Pemberontakan Seba
- Pegawai-pegawai Daud
- Orang-orang Gibeon dan keluarga Saul
- Peperangan melawan orang Filistin
- Nyanyian syukur Daud
- Perkataan Daud yang terakhir
- Pahlawan-pahlawan Daud
- Pendaftaran dan hukuman
- Mezbah didirikan dekat Yerusalem
Tulah berhenti